Jakarta – Pasar Cikini Ampiun, Jalan Pegangsaan Timur, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat merupakan pasar legendari Jakarta. Pasar yang berada di seberang Stasiun Cikini ini sudah berdiri sejak tahun 1962.
Pasar ini sempat menjadi tempat berbelanja kalangan elit Menteng, Jakarta Pusat. Dulunya, pasar ini dibangun secara gotong royong oleh para pedagang. Dikenal sebagai Pasar Ampiun Cikini, karena terletak di Gang Ampiun, Cikini.
Pasar Cikini Ampiun terbagi dua. Pasar pertama, pasar yang masih bertahan di Gang Ampiun. Masih mempertahankan konsep tardisional. Pembeli di pasar ini masyarakat umum yang berada di sekitar Cikini.
Pasar kedua, berada di areal basement Cikini Gold Center, dikenal dengan nama Pasar Modern Cikini. Para pembelinya berasal dari kalangan elit yang tinggal di kawasan Mentang, Jakarta Pusat. Fasilitas di pasar ini lebih baik – sesuai dengan marketnya.
Pasar Cikini Ampiun terbilang pasar unik, dibandingkan dengan pasar-pasar umumnya di Jakarta. Pasar ini terbilang kecil. kios-kios yang berada di Pasar Cikini Ampiun, Gang Ampiun hanya dua jalur dan salin berhadap-hadapan. Berdiri panjang di lorong gang.
Karena berada di gang Ampiun, jalannya terkesan seperti jalan gang, yakni sempit. Tidak lebar, hanya bisa dilewati dua orang untuk berselisih jalan. Ini menjadi ciri khas dan daya tarik Pasar Cikini Ampiun.
Dina Sudarmika, salah satu pengunjung pasar menceritakan, meski kecil. Namun pasar ini menyediakan dan menjual semua kebutuhan pokok. Semunya ada. Aneka sayur, daging, telur, ikan dan buah-buah ada di pasar ini.
Khusus bagi penggemar kopi, di Pasar Cikini Ampiun banyak menjual anake jenis kopi yang siap digiling. Proses penggilingannya masih menggunakan mesin lama. (Fchan-1)