Muna Barat – Dalam pembangunan ekonomi masyarakat, pasar mempunyai peranan yang sangat besar. Sebab di pasar terbentuk putaran ekonomi yang sangat tinggi – terjadi interaksi ekonomi antara penjual dan pembeli.
Oleh sebab itu pasar harus dibuat sebaik mungkin – hingga transaksi ekonomi berjalan dengan baik.
Hal itu sangat disadari oleh Pesiden Joko Widodo. Ketika Jokowi melakukan kunjungan ke Pasar Rakyat Kambara di Kabupaten Muna Barat, Provinsi Sulawesi Tenggara, Senin, (13/5/2024).
Kunjungan Presiden di Pasar Rakyat Kambara disambut oleh ribuan masyarakat. Sesaat keluar dari mobilnya, Presiden Jokowi langsung menyalami masyarakat dan para pedagang.
Presiden Jokowi menyampaikan, pasar punya peran besar dalam mendukung perekonomian rakyat.
Presiden Jokowi menyinggung tentang rencana pembangunan pasar untuk mendukung kegiatan ekonomi masyarakat lokal. Menurutnya, pembangunan pasar disesuaikan dengan kebutuhan pemerintah daerah setempat.
“Pasar di sini tahun ini didesain dulu. Tahun ini nanti dilaksanakan di pemerintahan baru,” ucapnya.
Selain mengecek harga, dalam kesempatan tersebut Presiden Jokowi juga memberikan bantuan modal kerja bagi para pedagang. Bantuan tersebut diharapkan dapat menjadi tambahan modal bagi para pedagang untuk mendongkrak ekonomi lokal. (Fchan-1)